Review: Looke Cosmetic Holy Lip Series


Hallo Semuanya..

Belakangan ini aku udah jarang banget beli lip cream import atau brand luar, soalnya kualitas lip cream lokal Indonesia saat ini udah bagus banget dan ga’ kalah dengan brand luar. Apalagi dari segi harga produk lip cream lokal juga terbilang lebih ramah di kantong. Dan kali ini aku bakal  review lip cream lokal Indonesia yang punya kualitas jempol dari  Looke Cosmetics  Holy Lip Series” yang mempunyai  2 varian yaitu Holy Lip Cream (Lip Cream) dan Holy Lip Polish (Lip Gloss/Lip Topper). 


Untuk Holy Lip cream terdapat 4 shades pilihan warna, dan untuk Holy Lip Polishnya hanya terdapat 1 pilihan.
Menurut aku ini adalah salah satu terobosan terbaru untuk brand makeup lokal yang mengeluarkan 2 varian yang berbeda untuk 1 produk, tinggal bagaimana kreasi kita untuk Mix and Match ke 2 produk ini untuk mendapatkan warna yang sesuai selera, mulai dari natural sampai ke bold.

PACKAGING


Looke Cosmetic  Holy Lip Series ini punya packaging yang ekslusif, dikemas dalam box berwarna hitam tebal yang elegant  dan dibuka dari sisi samping membuat produk ini berbeda dengan lip cream lokal lain pada umumnya.


Untuk packaging produknya sendiri cukup simple dan classy, dikemas dengan plastik tebal berwarna transparan yang memudahkan kita untuk melihat warna produk .
Untuk aplikatornya sendiri, terbuat dari kuas lembut yang memudahkan kita untuk mengaplikasikan produk dengan maksimal.

TEKSTUR
Untuk Holy Lip Creamnya sendiri, teksturnya creamy dan smooth banget, dengan hasil akhir matte. Lip creamnya cukup pigmented, hanya dengan satu kali aplikasi sudah bisa mencover warna bibir. Lip cream ini ketika diaplikasikan agak sedikit lengket dan untuk mencapai hasil akhir matte itu dibutuhkan beberapa waktu.

Tapi walaupun hasil akhirnya matte, lip cream ini sendiri teksturnya sangat ringan di bibir dan juga sangat melembabkan, jadi ga perlu takut akan buat bibir kamu kering atau ada efek garis-garis.

Lip cream ini transferproof dan long lasting, bisa bertahan 4-5 jam untuk makan dan minum pun kalaupun luntur warnanya ga akan langsung memudar/habis, utnuk kembali dilakukan re-touch warnanya juga akan tetap menyatu.
Holy Lip Cream Thalia

Untuk serian Holy Lip Cream ini aku mendapatkan warna Thalia, yang langsung buat aku jatuh cinta, warnanya soft dan natural banget, menurut aku warna Thailia ini warna yang cocok untuk segala jenis skin tone.

Holy Lip Polishnya sendiri memiliki tekstur yang creamy dengan kandungan shimmering dengan warna pink muda, sebenarnya aku agak ga suka menggunakan produk lip gloss karena biasanya buat bibir aku berasa “berat “ dan ga’ nyaman, tapi berbeda dengan produk dari Looke Cosmetic ini, teksturnya ringan banget di bibir, dan terasa melembabkan banget. Untuk digunakan single use, warnanya sangat natural dan membuat penampilan tampak segar merona. Dan saat aku gunakan sebagai lip topper yang aku kombinasikan dengan Thalia, produk ini membuat bibir terlihat lebih sehat dan ber volume, dan lebih glamour.
Holy Lip Polish Luna

Dari segi ketahanan, produk ini juga awet banget,untuk single use produk ini bisa bertahan 3-4 jam, dan saat digunakan sebagai lip topper, produk ini lebih long lasting sekitar 4-5 jam.
Holy Lip Cream Thalia + Lip Polish Luna

Overall, aku suka banget dengan formula dari kedua produk ini, ringan di bibir dan perpaduan antara Holy Lip Cream dan Holy Lip Polish nya membuat penampilan terlihat jauh lebih elegant. Harga dari masing-masing produk ini adalah Rp.139.000 tapi aku sempat ngintip di website kalau produk ini juga punya harga paket yang jauh lebih murah.
Untuk info lebih lanjut bisa mampir ke



Thanks All For Reading My Blog

See You

Comments

  1. Serius ini finishnya matte? Tapi kaya velvet finish yaa...

    www.karinakamil.com

    ReplyDelete
  2. bagus pas dikasih Luna as lip topper setelah thalia. Warnanya perfect utk skintonemu kak

    ReplyDelete

Post a Comment